SULUT KOMENTAR-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) kembali menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM).
Kegiatan yang dibuka oleh Ketua TP-PKK Provinsi Sulut Ny. Aniek Fitri Wandriani itu, dimaksudkan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan pokok dengan harga yang lebih terjangkau.
Kegiatan pangan murah yang dilaksanakan di halaman kantor Gubernur, Kamis (27/03/2025) itu, juga dimaksudkan untuk membantu masyarakat muslim menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah
Ketua TP-PKK Penprov Sulut Ny. Aniek Fitri Wandriani, menyampaikan apresiasi kepada Pemprov yang telah melaksanakan kegiatan sosial dengan tujuan meringankan beban masyarakat.
Istri tercinta Gubernur Sulut Yulius Selvanus. SE ini mengatakan, semua bahan pokok yang tersedia dalam program GPM telah melalui pemeriksaan ketat sehingga layak untuk dikomsumsi.
Ny. Aniek Wandriani juga berkenan menyerahkan bantuan bahan pokok kepada sejumlah warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Lanjut dijelaskan Ny. Aniek, kegiatan GPM adalah kolaborasi antara Pemprov Sulut, Bulog, Satgas Pangan Polri, Bank Indonesia, Aprindo, Id Food dan kios pangan.
Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat yang ingin mendapatkan bahan pokok berkualitas dengan harga lebih terjangkau. Warga yang hadir mengaku sangat terbantu dengan adanya GPM, terutama dalam menghadapi kenaikan harga bahan pangan menjelang Idul Fitri.
Pemprov Sulut terus berkomitmen untuk menjaga stabilitas harga pangan dan memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi.
Jose