Debat Paslon Pilkada Bitung Tuntas. KPU Sampaikan Terimakasih

Berita Utama, Bitung41 Dilihat

BITUNG KOMENTAR, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung menggelar debat publik ketiga pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, periode 2025-2030 dengan mengusung tema “Keuangan dan Fiskal Daerah, Potensi Investasi, Ketahanan Pangan, Tata Kelola Sampah dan Limbah Industri, Pemantapan Peningkatan PAD dan Sumber Pembiayaan yang sah”.

Ketua KPU Kota Bitung Deslie Sumampouw, dan Komisioner KPU Kota Bitung, Komisioner Bawalsu Kota Bitung, Forkopimda dan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 1 Geraldy Mantiri dan Erwin Wurangian, pasangan calon nomor urut 2 Hengky Honandar dan Randito Maringka, serta para pendukungnya masing-masing, hadir pada debat ketiga yang digelar di Centra Hotel Manado, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Jumat (15/11)

“Debat terbuka ini adalah bagian dari kampanye dan sesuai dengan peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia,” Demikian penjelaskan Ketua KPU Kota Bitung Deslie Sumampouw melalui Ketua Divisi Teknis Penyelenggara KPU Kota Bitung Yunoy Rawung.

Menurutnya, debat terbuka ini adalah bagian dari Kampanye dan sesuai dengan peraturan KPU. Lebih lanjut, Ia berharap untuk debat terbuka ini dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar, tertib agar selanjutnya akan memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Bitung dalam menentukan pilihannya.

KPU Kota Bitung mengucapkan banyak terima kasih dan mengapresiasi kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepada KPU Bitung.

” Terimakasih kami kepada semua pihak, sehingga pelaksanaan seluruh rangkaian debat, sejak debat pertama dan kedua dan debat ketiga bisa terselenggara dengan segala baik,”kata Yunoy.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *