Blusukan Pasar Girian, YSK Semakin Dicintai dan Disayangi Para Pedagang

BITUNG KOMENTAR, Blusukan calon Gubernur Sulut No Urut 1 Mayjen Yulius Selvanus Komaling (YSK) ke pasar Girian, Kelurahan Girian Weru Satu, Kecamatan Girian, Kota Bitung, mendapatkan apresiasi dan pujian dari para pedagang pasar, pada Sabtu, (16/11).

Kehadiran YSK didampingi Pengurus Organisasi Sayap Gerindra Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) dan tokoh Pedagang Girian Rahmat Alo Pulukadang, disambut dengan teriakan dukungan dan pekikan semangat pedagang kepada YSK.

YSK yang tiba dilokasi pasar pada pukul 9 pagi tersebut, langsung masuk kedalam pasar basah, didampingi Calon Walikota Bitung No Urut 2 Hengky Honandar.

Kehadiran mereka membuat riuh masyarakat pasar, yang mengaku senang dan bahagia dikunjungi Jenderal Komaling yang dikenal sebagai calon Gubernur Pilihan Prabowo Presiden terpilih Indonesia.

Jhoni Katili Koordinator Papera Pasar Girian mengatakan, antusias pedagang didasari penghargaan mereka kepada YSK, dimana sebagai calon Gubernur satu2nya yang blusukan Ke Pasar Girian dan Temui Pedagang.

” Kami sebagai pedagang yang ikut mendampingi senang dan bangga, karena pak jenderal satu2nya calon Gubernur mau hadir didalam pasar dan menemui kami pedagang kecil”, Ungkap Jhoni.

Jhoni yang juga pedagang aktif dipasar Girian menegaskan, kehadiran Pak YSK sama halnya menghargai kami pelaku usaha, yang ada didalam pasar rakyat. Pedagang Pasar mengakui, bahwa akan mendukung pak YSK dan Viktor Mailangkay dalam pemilihan 27 November mendatang.

“ So pasti torang akan memilih pak YSK. Sebagai pemimpin dia sudah menunjukan kepeduliannya kepada pedagang kecil dan masyarakat bawah dengan hadir dipasar Girian, dan sebelumnya dipasar Winenet” Pungkas Jhoni.

Antusias pedagang juga bisa dirasakan, semenjak masuk pasar pedagang memberikan teriakan “YSK Pilihan Prabowo”.

Selain itu teriakan “ Anti Koruptor “ juga diteriakkan para pedagang pasar. Dalam setiap blok pasar dari pasar pemerintah, pasar basah keluarga umboh hingga pasar cabo, bergantian para pedagang mengajak calon Gubernur YSK untuk mengambil gambar sebagai bentuk dukungan.

Bahkan pada beberapa lapak dan kios, sejumlah pedagang keturunan Minahasa dipasar Girian juga meneriakkan “ Waseng” kepada YSK, dan mengajaknya mendekat dan berbelanja ditempat mereka.

YSK pada kesempatan kunjungan selain mendengarkan aspirasi dan diskusi bersama pedagang pasar Girian, juga berbelanja dipasar ikan. Penggemar ikan bakar ini, membeli sejumlah ikan kepada pedagang pasar.

Pada akhir diskusi dan kunjungan, kepada Pedagang pasar, YSK selalu memberikan semangat kepada para pedagang untuk berjuang.

Menurut YSK sebagai prajurit didalam pasar, para pedagang jangan patah semangat, dan tetap berjuang untuk kehidupan lebih baik. YSK berjanji untuk menampung semua masukan dari pedagang, dan pasti akan ditindaklanjuti jika sudah memegang kepemimpinan Sulawesi Utara lewat Pilkada 27 November Mendatang. (**).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *