MINUT KOMENTAR-Dalam upaya menjaga stabilitas pasokan pangan dan mengendalikan inflasi, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara melalui Dinas Pangan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM).
Kegiatan ini adalah bagian dari program kerja nyata menuju seratus hari kepemimpinan Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Lotulung, dengan tujuan menyediakan bahan pangan berkualitas dengan harga terjangkau bagi masyarakat.
Kegiatan Pangan Murah kali ini, mengambil tempat di Kantor Desa Watutumou, Kecamatan Kalawat dan dihadiri langsung oleh Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda.SE. MAP. MM. M.Si.
Dalam sambutannya, Bupati kembali menjelaskan mengenai pentingnya Gerakan Pangan Murah (GMP) untuk masyarakat.
Menurutnya, GPM bukan hanya tentang distribusi bahan pokok dengan harga bersubsidi tetapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memperkuat ketahanan pangan daerah.
“Inflasi yang tidak terkendali dapat berimbas pada daya beli masyarakat. Oleh karena itu, pemerintah hadir untuk memastikan akses pangan tetap terjangkau, sehingga warga dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari tanpa mengalami kesulitan ekonomi,”ujar Bupati Joune.
Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya pemberdayaan petani dan pelaku usaha lokal dalam mendukung program ketahanan pangan. Menurutnya, sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan stakeholder harus terus diperkuat agar kesejahteraan masyarakat dapat meningkat secara berkelanjutan.
Berbagai komoditas seperti beras premium, gula pasir, minyak goreng, telur, terigu, cabai rawit, cabai keriting, bawang merah, bawang putih, tomat, dan daging ayam tersediah dengan harga di bawah pasar, melalui subsidi sebesar 10% hingga 30%.
Kegiatan ini turut dihadiri jajaran Forkopimda, termasuk Kapolres Minut, Dandim 1310/Bitung, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), Camat Kalawat serta Hukum Tua Desa Watutumou yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya Pemkab Minut dalam menjaga stabilitas pangan dan kesejahteraan masyarakat.
Melalui program Gerakan Pangan Murah, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara terus menunjukkan kepeduliannya terhadap kebutuhan masyarakat, sekaligus membangun fondasi ekonomi yang lebih kuat untuk masyarakat di Kabupaten Minahasa Utara.
Jose