BOLMONG KOMENTAR-Gubernur
Sulawesi Utara, Mayjen TNI. Pur. Yulius Selvanus SE, bersama dengan Ketua TP-PKK, Aniek Fitri Wandriani, serta jajaran Pemprov Sulut melakukan safari Ramadhan di Desa Inobonto, Kecamatan Bolaang, Kabupaten Bolaang Mongondow Kamis, (13/03/2025).
Kehadiran Gubernur Yulius Selvanus di Kabupaten Bolmong disambut antusias warga yang sudah lama ingin bertatap muka dengan YSK dan Ny. Aniek selaku Ketua TP-PKK Pemprov Sulut.
Saat hadir di lokasi, Gubernur Yulius mengungkapkan perasaannya. Dia mengaku seolah sesang berkampanye, karena banyaknya warga yang menyambut kedatangannya.
“Saya merasa seperti dalam suasana kampanye. Wah..banyak sekali warga yang hadir,”ungkap Gubernur, sekaligus menyatakan kerinduannya bertemu warga Bolmong.
Selain agenda safari Ramadhan YSK mengaku, kehadirannya di Bolmong sekaligus memenuhi janjinya bertemu dengan masyarakat yang sudah memberikan dukungan saat Pilgub 2024 silam.
“Ini pertama kalinya saya datang ke Bolmong dengan status Gubernur. Kalau tahun 2024 saya datang dengan status Calon Gubernur. Terus terang saya rindu bertemu kembali dengan warga di tempat ini. Makasih atas kepercayaannya. Kita akan sama sama membangun Bolmong agar lebih baik kedepan,”ungkap YSK.
Gubernur sempat berujar, bahwa Pilgub sudah selesai, tidak ada lagi perbedaan. Saya adalah Gubernur seluruh masyarakat Sulawesi Utara, termasuk Gubernurnya Warga Bolmong.
“Selamat menunaikan Ibadah di bulan suci Ramadhan. Semoga tetap dikuatkan menghadapi berbagai percobaan, sehingga kita sama sama dapat merayakan hari raya Idul Fitri,”tandasnya.
Jose