MINUT KOMENTAR-Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara sejak kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Joune Ganda dan Kevin Lotulung, selalu mengutamakan kesejahteraan Aparat Sipil Negara(ASN).
Contoh kongkrit yang di lakukan JG-KWL untuk memperhatikan kesejahteraan ASN, adalah membayar Tunjangan Tambahan Penghasilan (TPP) ASN tepat waktu.
Bulan Januari 2025, JG-KWL merealisasika pembayaran TTP kepada 1. 864 ASN, dengan total anggaran sebesar Rp5.373.938.300.
Pembayaran TTP kepada ASN dijajaran Pemkab Minut beber Bupati Joune Ganda, wajib disalurkan tepat waktu karena sudah diatur lewat Peraturan Daerah Kabupaten Minut, yang tujuannya adalah mensejahterakan ASN.
“Kesejahteraan ASN menjadi perhatian khusus kami, karena melalui kesejahteraan, ASN akan semakin nyaman bekerja untuk melayani masyarakat,”ungkap Bupati Joune Ganda.
Selain itu, penyaluran TTP yang tepat waktu kepada ASN, akan memotivasi kinerja, sekaligus memenuhi kebutuhan mereka selaku Abdi Negara.
“TTP diharapkan mampu merangsang kinerja ASN, serta dapat membantu memenuhi kebutuhan mereka baik yang sudah berkaluarga maupun yang belum berkeluarga,”tandas suami dari Ny. Rizya Ganda Davega ini.
Jose