MINUT KOMENTAR-Dalam rangka pengamanan perayaan Idul Fitri 1446 H, pihak kepolisian menggelar apel pasukan bernama”Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Samrat 2025″.
Apel tersebut, dipimpin oleh Bupati Kabupaten Minahasa Utara Joune Ganda. SE. MAP. MM. M.Si di halaman Mapolres Minut, Kamis (20/03/2025).
Menariknya saat memimpin Apel, Bupati pilihan rakyat Kabupaten Minahasa Utara itu, mengenakan seragam Loreng Komcad yang ia gunakan saat mengikuti retreat di kompleks Akademi Militer Magelang Jawa Tengah.
“Saya kangen juga memakai seragam ini. Karena operasi ini melibatkan gabungan berbagai instansi, saya rasa ini pilihan yang tepat untuk menunjukkan soliditas dan kekompakan kita,” ujar bupati dua periode itu.
Lanjut kata Bupati, apel bersama pihak kepolisian dimaksudkan untuk memastikan kesiapan seluruh pihak dalam mengamankan arus mudik dan situasi kamtibmas di wilayah Minut.
“Apel ini menjadi momentum untuk mengingatkan tugas dan tanggung jawab semua pihak yang terlibat. Pada prinsipnya, seluruh stakeholder diharapkan ikut dalam proses pengamanan operasi Ketupat 2025 ini,”ungkap Bupati Joune Ganda.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, terutama bagi umat Muslim yang akan mudik agar memperhatikan keselamatan berkendara dan kondisi fisik.
Wakapolres Minut Kompol Arie Prakoso mengungkapkan, ada sekitar 300 personel yang akan dikerahkan untuk pengamanan di berbagai titik strategis seperti Zero Point, Jalan Tol dan Pelabuhan Likupang.
“Tujuan utama adalah memastikan arus mudik yang aman dan kondusif. Jika ada gangguan kamtibmas, masyarakat bisa melaporkannya ke Pos Pam terdekat,” jelasnya.
Personel yang diturunkan merupakan gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan Basarnas. “Di Pos Pam, kami juga menyediakan tempat istirahat bagi pemudik serta layanan kesehatan jika ada yang mengalami kendala selama perjalanan,” tambahnya.