MANADO KOMENTAR-Guna mendukung Ketahanan Pangan di Kota Manado, Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait turut serta dalam kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Tahap I Gugus Tugas Polri
yang digelar di area perkebunan Balai Palma, Kelurahan Paniki Dua, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Rabu (26/2/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional yang dipusatkan di Madiun, Jawa Timur, dan dipimpin langsung oleh Irwasum Polri Komjen Pol Dedi Prasetyo bersama Wakil Menteri Pertanian Sudaryono. Rangkaian acara diawali dengan pelaksanaan video conference yang menghubungkan seluruh jajaran Polri di berbagai daerah untuk berkoordinasi dan melaporkan hasil panen masing-masing wilayah.
Kapolresta Manado menyampaikan bahwa panen raya ini menjadi bukti nyata dukungan Polri dalam memperkuat ketahanan pangan lokal. “Kami mendukung penuh program ketahanan pangan ini. Selain menjaga stabilitas keamanan, Polri juga berperan aktif dalam membantu masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian yang menjadi salah satu penopang ekonomi daerah,” ujar Kombes Pol Julianto Sirait.
Jagung yang dipanen di wilayah Manado menjadi hasil kerja sama antara Polresta Manado dan masyarakat sekitar, sebagai wujud sinergi dalam memanfaatkan lahan produktif untuk mendukung swasembada pangan. Program ini juga diharapkan dapat memperkuat ketahanan pangan, mengurangi ketergantungan impor, dan menjaga kesejahteraan petani lokal.
Dengan adanya program ini, Polresta Manado bersama stakeholder terkait akan terus mengawal dan mendukung pengembangan sektor pertanian, sejalan dengan visi Polri yang tidak hanya berperan sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, tetapi juga mitra dalam memajukan ketahanan pangan daerah.