BITUNG KOMENTAR-Anggota DPRD Kota Bitung Fraksi PDI Perjuangan Geraldy Matias Efraim Mantiri menyampaikan ucapan selamat merayakan Jumat Agung bagi umat kristiani di Kota Bitung.
“Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?” (Yohanes 11:25-26). Hari ini umat Kristiani memperingati kesengsaraan dan kematian Yesus. Kiranya melalui peringatan ini kita terus mengingat kasih dan anugerah-Nya dan semakin mengerti makna dan dampak dari kematian-Nya. Tetap andalkan Tuhan dan tetap stay di rumah, Tuhan uesus memberkati torang samua,” tulis Geraldy di akun media sosial facebook miliknya,” Jumat (10/4/2020).
Kepada komentar.co.id lebih lanjut Geraldy menyampaikan bahwa, umat Kristiani harus mengambil bagian dalam upaya memutus rantai penyebaran virus corona di Indonesia khususnya Kota Bitung dengan berada dirumah menjauh dari tempat keramaian.
“Kita merayakan dalam suasana prihatin. Kita dukung upaya-upaya membatasi penyebaran virus dengan tidak berkumpul, ibadah di rumah masing-masing,” ucap Geraldy.
Ia pun berharap peringatan Jumat Agung pada tahun ini dapat meneguhkan pengharapan dan solidaritas di tengah penyebaran virus corona.