BITUNG KOMENTAR-likota Bitung Maximiliaan J. Lomban, SE, M.Si menghadiri Acara Syukur HUT ke – 78 Kelurahan Tandurusa sekaligus dirangkaikan dengan pesta adat Tulude Kelurahan Tandurusa, yang diselenggarakan dilapangan mini Tandurusa Kecamatan Aertembaga, Sabtu ( 22/02/2020) pukul 15:00 Wita.
Pada kesempatan tersebut, Walikota Bitung mengajak seluruh masyarakat untuk menaikan ucapan syukur Kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas berkat dan karunianya sehingga kelurahan tandurusa boleh membilang usia ke 78 tahun. Walikota Bitung mengapresiasi kepada segenap jajaran Pemerintahan Kelurahan Tandurusa bersama Panitia atas terselenggaranya acara ini berkat kerjasama dan kemandirian Pemerintah serta Masyarakat Kelurahan Tandurusa bersama dengan panitia yang telah berkorban waktu dan tenaga demi terselenggaranya acara ini.
“Ini satu hal yang luar biasa karna dapat melaksanakan acara yang meriah tanpa melibatkan anggaran dan dana dari pemerintah dengan kata lain “Murni” kerja keras masyarkat dan panitia yang sama-sama bergotong royong untuk melaksanakan acara ini,” kata Lomban.
Lanjutnya, terkait Perayaan Tulude bukanlah sekedar seremonial belaka, akan tetapi memiliki 3 makna didalamnya.
“Tiga makna ini yaitu, budaya, seni, dan yang paling utama sebagai ungkapan syukur atas penyertaan Tuhan sepanjang tahun 2019 untuk menapaki tahun 2020 dengan harapan kita terus bersatu dalam membangun kota Bitung yang kita cintai,” jelasnya.
Sementara pada momentum perayaan yang dipimpin oleh Gembala Pdt. Tedius Batasina, S.Th ini, Ketua Panitia Boy Supermen Gumolung selaku Wakil Ketua DPRD Bitung menyampaikan rasa terima kasih terhadap Pemerintah Kota yang telah menjawab beberapa aspirasi masyarakat tandurusa salah satunya adalah perbaikan Jalan Jumbo yang sudah selesai diperbaiki dan saat ini sudah dinikmati oleh masyarakat tandurusa.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kota Bitung yang sudah menjawab aspirasi mayarakat tandurusa dengan perbaikan jalan ini meskipun masih ada beberapa aspirasi yang belum terjawab. Nah saya berharap sebagai masyarakat tandurusa dan juga sebagai Wakil Rakyat Pemerintah dapat menjawab aspirasi yang belum terjawab ini sebagai bentuk “Hadiah” dalam rangka HUT ke 78 Kelurahan Tandurusa,” ujar Gumolung.
Walikota Bitung menyambut dan menerima dengan hangat seluruh aspirasi tersebut dan kedepannya akan berusaha dan berkoordinasi dengan pihak terkait agar aspirasi tersebut dapat dituntaskan dengan baik. Kedepannya ia berharap kiranya peringatan HUT kali ini dapat memotivasi masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan yang telah terjalin selama ini.
Turut hadir, Sekda Kota Bitung DR. Audy Pangemanan, AP, M.Si, Para Asisten bersama jajaran KPD, wakil ketua DPRD kota Bitung Kegeen M Kojoh bersama anggota DPRD kota Bitung Yondris Kansil, Indra Ondang, tokoh masyarakat Victor Tatanude, Kapolsek Aertambaga, Camat Aertambaga, Lurah bersama jajaran, Marthin D Tumbelaka dan seluruh masyarakat Tandurusa.