KPU Sulut Gelar Pleno Pencabutan Nomor Urut, Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur

SULAWESI UTARA39 Dilihat

MANADO KOMENTAR-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulut menggelar pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut (23/9) di kantor KPU Sulut. 

Dalam pengundian tersebuf calon Gubernur dan Wagub Sulut yakni Yulius Selvanus – Victor Mailangkay mendapat nomor urut 1. Sedangkan Elly Engelbert Lasut – Hanny Joost Pajouw mendapat nomor urut 2. Dan Steven OE Kandouw – Denny Tueujeh mendapat nomor urut 3.

Rapat Pleno di buka oleh Ketua KPU Sulut Kenly Poluan didampingi para anggota komisioner .

“Ini bagian dari tahapan Pilkada yakni pengundian dan penetapan nomor urut paslon Gubernur dan Wagub Sulut untuk Pilkada 2024,” ujar Kenly Poluan.

Saat pengundian, para pendukung masing masing Paslon yang memadati kantor KPU Sulut langsung meneriakan yel- yel.

J-Alein

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *